Blogger Widgets

Kamis, 08 Januari 2015

Visiting Prof. Dr. Malik Fadjar ke Gombong


Prof  Dr. Malik Fadjar mantan menteri pandidikan Indonesia, hari ini sabtu 09 November 2013 berkunjung ke STIKES Muhamamdiyah Gombong dalam rangka memberikan studium general bersama Mahasiswa dan Mahasiswi.
 
Dalam rangka itu pula,  Dikdasmen PCM Gombong Bapak H. Maftuh, BA. mengundang para kepala sekolah dan para waka, mulai dari SDM, MIM, SMPM dan SMAM se-Kecamatan Gombong untuk hadir ke STIKES untuk mendapatkan recharging dari Prof Dr. Malik Fadjar.

Dalam kesempatan itu, Prof. Dr. Malik Fajdar manyampaikan beberapa hal. Pertama, Muhammadiyah adalah oraganisasi dakwah yang bergerak di bidang pendidikan dan kesehatan. Muhamamdiyah dilahirkan oleh KH. Ahmad Dahlan secara sengaja mengambil bentuk nyata gerakan amar makruf nahi munkar yang termanifistasi dalam gerakan dakwah yang bernafaskan Islam dan berkemajuan. Kedua, Muhammadiyah yang sudah memasuki dasawarsa satu abad adalah bukti nyata bahwa Muhammadiyah menjadi bagian dari sebuah titik yang memiliki andil besar dalam proses peneguhan kebangsaan.

Muhammadiyah tidak saja besar secara keanggotaan, tetapi Muhammadiyah telah mampu melahirkan generasi-generasi bangsa yang berkualitas. Ketiga, Muhammadiyah telah terbukti melahirkan lembaga-lembaga pendidikan dan kesehatan dengan tata kelola yang profesional yang secara mandiri mengabdi kepada masyarakat untuk menumbuhkan lahirnya generasi yang cerdas, unggal dan berkemajuan. Muhammmadiyah adalah sebuah amal usaha yang terkelola secara kelembagaan, bukan perorangan. Keempat, kata Prof. Malik Fadjar bahwa Muhammadiyah besar tidak semata-mata kekuatan materi, tetapi lebih banyak dilandasi semangat yang kuat, cita-cita dan keberanian untuk memberikan yang terbaik demi kemajuan umat dan bangsa.
Pada akhir acara recharging tersebut, tim jurnalis yang terdiri dari siswi-siswi SMP Musago yang masih duduk di bangku kelas VII melakukan interview bersama Prof Dr. Malik Fadjar. Interview tersebut menjadi perhatian audience, karena siswi Musago tersebut tampil penuh percaya diri dengan disambut hangat oleh Prof. Dr. Malik Fadjar. Interview dilakukan untuk melengkapi contents Majalah Next-G milik SMP Muhammadiyah 1 Gombong (Musago) yang insya Allah akan terbit akhir bulan November 2013.

Sumber: Website SMP Muhammadiyah Gombong



Subscribe to Our Blog Updates!




Share this article!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Return to top of page
Powered By Blogger | Design by Genesis Awesome | Blogger Template by Lord HTML